Menginstall Windows XP pada Mac


Apple yang terus-menerus mengembangkan teknologinya, akan segera meluncurkan OS terbarunya yaitu Leopard pada tahun depan. Di dalam OS tersebut dimasukkan teknologi yang dapat menjalankan Windows XP OS pada Mac anda. Teknologi tersebut disebut Boot Camp dan sekarang Anda dapat mendownload versi betanya.
Dengan Boot Camp Public Beta anda dapat menginstall Windows XP tanpa harus memindahkan data pada Mac anda, walaupun anda harus mencari sendiri CD Windows XP untuk diinstall. Boot Camp akan membuat sebuah CD yang berisi seluruh driver yang dibutuhkan untuk Windows sehingga anda tidak perlu mencari-carinya di internet.
Setelah anda menyelesaikan Boot Camp, anda dapat menahan tombol alt pada saat startup untuk memilih antara Mac OS X atau Windows. Setelah start up Mac anda akan menjalankan Windows dengan aman dan anda dapat melakukan restart untuk kembali ke Mac.
Yang anda butuhkan untuk instalasi Boot Camp adalah:-Mac OS X Tiger v10.4.6 atau versi berikutnya-Update Firmware yang terbaru-Kapasitas 10 GB pada Hard disk anda-Sebuah CD kosong-Printer untuk mencetak berbagai instruksinya karena anda akan benar-benar membutuhkan petunjuknya-CD instalasi Windows XP, Service Pack2, Home atau Professional (bukan versi multidisc, upgrade atau Media Center)
Proses kerja Boot Camp Public Beta untuk menjalankan Windows pada Mac anda adalah sebagai berikut:-Pertama anda harus memastikan Mac berbasis Intel anda memiliki Mac OS X versi terbaru dan update firmware yang terbaru. Dan anda sebaiknya juga mencetak petunjuk setup dan instalasinya.-Boot Camp akan membuat sebuah CD dengan berbagai driver Windows yang dibutuhkan untuk mengenali hardware Mac. Sangatlah penting untuk melakukan hal ini terlebih dahulu sebelum anda memulai instalasi Windows.-Boot Camp juga akan membantu anda menyisihkan tempat pada hard disk untuk instalasi Windows, tanpa harus memindahkan file Mac anda. Cukup dengan menggeser slider yang ditampilkan untuk memilih kapasitas yang cocok untuk anda. Boot Camp juga akan membantu anda menghapus partisi Windows tersebut, jika suatu saat anda tidak membutuhkannya lagi.-Lalu Masukkan CD instalasi Windows, restart dan ikuti petunjuk pada proses instalasi Windows. Satu-satunya proses dimana anda harus berhati-hati adalah ketika memilih drive C: secara manual, karena jika anda melakukan kesalahan maka File pada Mac anda bias terhapus secara tidak sengaja.-Setelah proses instalasi selesai dan Mac anda telah melakukan boot dengan Windows, maka anda harus memasukkan Drivers CD yang telah anda buat sebelumnya. CD tersebut akan menginstall drivers yang dibutuhkan secara otomatis dan ikuti instruksi pada Installation & Setup Guide yang telah anda cetak.
Kini Mac anda bisa menjalankan Windows XP dengan baik dan jangan lupa untuk mengupdate dan melindungi sistem Windows anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar